Rapat Terbuka Senat Fakultas Ilmu Komputer Universitas Jember Dalam Rangka Yudisium ke 48 Periode II Lulusan Program Sarjana (S1) Fakultas Ilmu Komputer Universitas Jember Tahun Akademik 2022 / 2023 yang dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 21 Oktober 2022.
Dalam acara ini terdapat 47 orang Yudisi yang terdiri dari 31 yudisi dari Program Studi Sistem Informasi, 10 Yudisi dari Program Studi Teknologi Informasi, dan 6 Yudisi dari Program Studi Informatika. Dalam yudisi ke 48 ini terdapat 17 orang yang terpilih sebagai mahasiswa dengan indeks prestasi kumulatif tertinggi dan ber hak menyandang predikat Dengan Pujian.
Prof. Drs. Slamin M.Comp.Sc., Ph.D. yang menjabat sebagai PLT. Dekan Fakultas Ilmu Komputer memberikan nasihat kepada para yudisi bahwa “Kelulusan ini bukan akhir dari segalanya, justru kelulusan ini menjadi awal untuk anda” beliau juga mengingatkan akan keras nya dunia kerja yang harus dihadapi para yudisi ke depannya.
Link video yudisium ke 48 Fakultas Ilmu Komputer bisa di buka di sini YUDISIUM ke 48
Leave A Comment