Fakultas Ilmu Komputer (Fasilkom) UNEJ kembali mencetak 42 orang lulusan Sarjana Komputer dalam kegiatan Yudisium ke-70, Jumat 18 Oktober 2024.
Kegiatan Yudisium tersebut digelar di Auditorium Lantai 5 Fasilkom. Sebelum dilakukan prosesi yudisium, diawali dengan pembukaan yang dilakukan langsung oleh Dekan Prof. Drs. Antonius Cahya Prihandoko, M.App.Sc., Ph.D.
Adapun dari 42 alumni yang di yudisium berasal dari 5 Program Studi Sistem Informasi 31 yudisi, Program Studi Teknologi Informasi 6 yudisi, dan Program Studi Informatika 5 yudisi.
Hal yang sangat membanggakan bahwa dari 42 yudisi Fasilkom, 20 orang yang meraih predikat cumlaude dan 22 lainnya memperoleh nilai sangat memuaskan dan memuaskan.
Dekan Fasilkom Prof. Anton dalam amanatnya menyampaikan bahwa kesuksesan mahasiswa dalam menempuh proses pendidikan ini tidak lain merupakan doa dan restu dari orang tua. Jangan pernah lupa atas jasa dan pengorbanan orang tua kalian, imbuhnya.
Selain itu Prof. Anton berharap para lulusan dapat menjaga integritas keilmuannya, nama baik perguruan tinggi, dan almamater Fasilkom setelah terjun di tengah-tengah masyarakat. Ia juga mendorong untuk tetap membangun komunikasi dengan fakultas guna menjalin keakraban antara alumni dan almamater.
Kegiatan Yudisium juga dimeriahkan seni tari dari UKM Etalase, dan penyampaian pesan dan kesan alumni selama menempuh perkuliahan di Fasilkom UNEJ. (wdd)
Leave A Comment